SURYAYOGYA.COM – Laporan dari Jerman menunjukkan bahwa update OneUI 2.1 untuk Samsung Galaxy Note9 telah keluar.
Pembaruan antar muka ini menyandang nomor build N960FXXU5ETF5, hadir di 1.2GB. Fitur ini sekarang telah diterapkan pada Samsung Galaxy seri S20 dan itu akan diterapkan juga pada Flagship Note Samsung keluaran 2018.
Update fitur yang akan diluncurkan pada bulan Juni ini, juga dilengkapi dengan patch keamanan .
Penambahan utama dengan One UI versi terbaru adalah mode Single Take, Pro video, dan AR Zone di aplikasi kamera serta fitur Quick Share.
- Bocor, Desain Kamera Selfie Xiaomi yang Bisa Nongol ke Atas
- Bocoran Huawei Flagship Berikutnya Mungkin Memiliki Kamera di Balik Screen
Seperti biasa, pembaruan ini diharapkan akan membuka jalan ke lebih banyak wilayah dalam beberapa minggu mendatang dan juga disebut-sebut akan dinikmati oleh pengguna Samsung Galaxy S9 dan S9+.
Sebagaimana dikutip dari GSM Arena, Rabu (10/6/2020), yang memantau postingan moderator di forum komunitas Samsung Korea Selatan, pengujian untuk pembaruan Note9 One UI 2.1 sudah berlangsung sejak pertengahan April silam.