Software Game Google Stadia Segera Bekerja pada Sebagian Besar Ponsel Android

Google Stadia (Foto: Techradar)
Google Stadia (Foto: Techradar)

SURYAYOGYA.COM – Ambisi cloud gaming Google Stadia segera memberikan dukungan eksperimental untuk sebagian besar smartphone Android. Pemilik ponsel Android cukup mengunduh aplikasinya di Playstore.

Setelah aplikasi diunduh, Anda harus menuju ke tab Eksperimen di Setting, di mana ada opsi  “Play on this device”.

Google tidak mencantumkan persyaratan perangkat spesifik apa pun, sehingga masih belum dapat dipastikan ponsel mana saja yang sesuai untuk aplikasi ini.

Sementara itu, dikabarkan bahwa 8 ponsel OnePlus secara resmi didukung oleh Stadia. Ini mencakup seluruh jajaran OnePlus 5 hingga 8 Pro.

Fitur apik baru untuk gamer Stadia adalah kontrol sentuh pada layar yang memungkinkan Anda bermain tanpa memerlukan pengontrol fisik khusus.

Fitur baru ini dapat diakses melalui opsi “touch gamepad” di menu pengaturan.

Kontrol Resolusi