SURYAYOGYA.COM – Kontrak David Silva bersama Manchester City seharusnya hanya sampai akhir bulan Juni 2020 ini, tetapi sang pemain akan tetap membela klub itu hingga musim ini berakhir.
Manajer Pep Guardiola berharap pemain berusia 34 tahun, yang sudah bermain di Liga Premier Inggris sejak 2010, bisa menyelesaikan musim bersama Man City dan mendapat perpisahan yang layak.
“Ya, David akan bertahan hingga akhir musim,” kata Guardiola kepada wartawan sebelum City kembali beraksi dengan pertandingan melawan Arsenal, Rabu (17/6/2020).
- PREVIEW Man City vs Arsenal: Guardiola Ditantang Arteta Sang Mantan Asisten, Siapa Unggul?
- Preview Tottenham vs Man United: Solskjaer Incar Kemenangan Tiga Kali Beruntun
- Dean Henderson Bertahan di Sheffield hingga Akhir Musim 2019/2020
“Dia akan menyelesaikan pertandingan terakhir tanpa penonton, tapi mudah-mudahan dia dan klub dapat mengatur perpisahan yang tepat di depan para pendukung,” imbuh Pep.
“Klub-klub besar menjadi klub yang luar biasa ketika mereka memberi penghargaan kepada para pemain luar biasa yang telah berada di sini lebih dari satu dekade. Seperti Vincent Kompany, Joe Hart, Yaya Toure … semua pemain ini, Pablo Zabaleta. Maaf untuk nama-nama yang saya lupa, tetapi mereka tahu siapa mereka.”
“Situasinya seperti apa adanya, tidak ada yang menginginkannya, terutama David. Klub akan membuat perjanjian dengan David dan melakukan apa yang harus mereka lakukan.”
Man City masih memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan, tetapi mereka terpaut 25 poin dari pemimpin Liga Premier Liverpool.(*)
Editor: Eddy Mesakh | Sumber: Livescore