YOGYAKARTA,SURYAYOGYA.COM- Gelaran Contest truck & Pickup 2023 yang diselenggarakan oleh Persatuan Sopir Truck Indonesia (PSTI) yang bertempat di halaman parkir Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta 22-23 Juli 2023 telah usai, puluhan peserta mengikuti Contest mobil yang bergengsi ini.
Diantara puluhan mobil contest tersebut terdapat satu mobil jenis Truck Hino 500 Euro 4 berasal dari Maumere Kabupaten Sikka Provinsi Nusa Tenggara Timur juga berkesempatan mengikuti kegiatan Contest Modifikasi, berhasil menyabet juara dua kategori The Best Eksterior.
Guna mengikuti Contest Modifikasi tersebut pemilik mobil truck dari Golden Road Wiliam Iwo yang berada Di Maumere Waioti mengusung tema “Poseidon” sang penghuni dewa laut yang berdiam di lautan lepas.
Terlihat lukisan di badan truck adalah foto Poseidon yang oleh mitologi Yunani adalah sang pemimpin dewa-dewa yang mendiami lautan.
Diketahui tema ini diusung karena Truck Hino 500 euro 4 yang keseharian digunakan sebagai alat transportasi yang mengakut hasil bumi dari Flores dan menyeberang ke Pulau Jawa selalu menghabiskan waktunya di lautan saat menyebrang menggunakan kapal.
Dedy Weychung (45) sopir yang keseharian mengendarai Truck Hino 500 euro 4 tersebut dan sekaligus yang menginspirasi tema tersebut pun berkisah bahwa ide hingga mengusung tema dewa laut adalah ide dan konsep yang mengisahkan tentang perjalanan keseharian truck sebagai alat transportasi yang mensejahterakan masyarakat Flores.
“Ia konsep tidak hanya sekedar konsep tetapi memiliki makna yang luas tentang perlindungan sang pemimpin dewa laut atas semua aktivitas yang selalu melintasi lautan Flores menuju Jawa,” ujarnya.
Saat ditemui suryayogya.com Dedy yang memang memiliki bakat seni tersebut mengungkapkan perasaan bangga karena telah mengikuti Contest Modifikasi bergengsi tersebut dan merupakan satu-satunya peserta yang berasal dari NTT.
Monster Maumere julukan atas truck tersebut ingin mengisahkan tentang bagaimana peran yang begitu besar atas fungsi transportasi truck yang melintasi pulau Jawa menuju Flores Maumere dan sebaliknya, guna mendistribusikan semua kebutuhan bahan pokok bagi masyarakat.
Diketahui dalam ajang Contest truck & Pickup 2023 ada beberapa kategori perlombaan yaitu Truck Category, Pick Up Category dan Audio Category.
Untuk Truck Category penilaian menyangkut The Best Eksterior, The Best Truck Interior, The Best Modifikasi Extrem, The Best Truck Classic Modifikasi, The Best Elegance Modifikasi, The Best Painting Teknik Air Brush, The Best Painting Teknik Kuas, The Best Truck Theme Cuntting Sticker, The Best Truck Lighting Performance, The Best Truck Modifikasi, The Best Dump Truck Modifikasi, The Best Towing Truck Modifikasi, The Best Truck Audience Favorite.
Sedangkan untuk Category Pick Up materi penilaian meliputi The Best Eksterior, The Best Interior, The Best Modifikasi Extrem, The Best Elegance Modifikasi, The Best Theme Cuntting Sticker, The Best Lighting Performance, The Best Audience Favorite.
Category ketiga adalah Audio Category dengan materi penilaian meliputi Fun SQL 2 Sub dan Fun SQL No Limit.
Pantauan suryayogya.com di lokasi perlombaan terlihat puluhan mobil dari berbagai daerah dengan konsepnya masing-masing datang untuk mengikuti gelaran Contest truck & Pickup 2023. (*)